BERITAOKE.id – Wakil Bupati Sukabumi H Iyos Somantri menghadiri Panen Perdana Tanaman Pemanfaatan Lahan Pekarangan Mesjid dan Mushola. Panen merupakan hasil dari Gerakan Memakmurkan Mesjid dan Mushola (GM3) di Desa Pasirhalang, Kamis (24/02/2022).
Panen perdana ini terdapat di Taman GM3 Kampung Tugu, Desa Pasirhalang, Kecamatan Sukaraja Kabupaten Sukabumi.
Menurut Kepala Desa (Kades) Pasirhalang Yusup Purnama menyampaikan, “Untuk tahun 2020 lalu taman herbal GM3 Desa Pasirhalang ini mendapat predikat juara II di tingkat provinsi Jawa Barat,” singkatnya.
Sementara itu, Wakil Bupati mengapresiasi program GM3 tersebut. Menurutnya pemanfaatan pekarangan dengan tanaman herbal dan sayuran akan memberikan nilai tambah bagi masyarakat.
“Program ini bisa dikembangkan di 26 DKM Se Desa Pasirhalang, sehingga nantinya jadi Pilot Project bahkan bisa dikembangkan di tingkat Kabupaten juga Provinsi. Konsep GM3 ini mendukung sektor agrobisnis dan Parawisata,” ungkapnya.