BERITAOKE.id – Kecelakaan Lalulintas (Lakalantas) tunggal terjadi di Jalan Raya Cipaku, Ujunggenteng Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, Selasa, 8 Maret 2022. Peristiwa terjadi sekitar pukul 12:05 Wib.
Kendaraan roda empat jenis Dumtruk pengangkut material Hotmik milik Dinas PU Bina Marga Provinsi Jawa Barat, dengan nomor polisi D 8123 diduga akibat kendaraan mengalami pecah ban dan menabrak tiang Gapura Sekolah Dasar.
Dumtruk yang dikemudikan Saudara Dadan (44) warga Cijoho, Cikangkung Kecamatan Ciracap tiba-tiba saja mengalami pecah ban roda depan. Kemudian kendaraan oleng lalu menabrak gapura sekolah dasar.
“Tiba-tiba saja ban mobil itu pecah dan kendaraan langsung oleng dan meubruk galura sekolah dasar SD Negeri Cipaku,” ucap kedua saksi mata Deni (38) dan Budi (42) warga Ujung genteng.