Lembaga Tahfidz Al-Qur’an Fathiyyah Zahra Abdul Karim dibawah naungan Yayasan Pendidikan Islam Pemantau dan Media Pendidikan Fathiyyah Zahra sampai saat ini terus meningkat baik kualitas maupun kuantitas.
Pimpinan Yayasan Pendidikan Islam Pemantau dan Media Pendidikan Fathiyyah Zahra, Ustadz Iim Abdul Karim, S.H., S.Pd.I., M.M.Pd., M.Si. mengatakan, para santri yang mengaji di lembaga Tahfiz Al-Qur’an Fathiyyah Zahra Abdul Karim berasal dari rentang usia 4-18 tahun.
Semoga dengan selalu membaca Al-Qur’an dan melantunkan shalawat kehidupan kita diberkahkan oleh Allah SWT. Aamin, ungkap ustadz Iim (MY)