BERITAOKE.id – Komandan Kodim 0607 Kota Sukabumi, Letkol Inf. Yudhi Hariyanto S.Hub.,Int., dengan penuh semangat memberikan inspirasi dalam kegiatan pembekalan bagi calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Sukabumi Tahun 2024 Sabtu,(10/8/24).
Kegiatan yang berlangsung di Aula Makodim 0607/Kota Sukabumi, Jalan R.A. Kosasih, Sukaraja, Kabupaten Sukabumi ini, tidak hanya sekadar pelatihan, tetapi juga menjadi momen penting untuk membangkitkan semangat kebangsaan dan cinta tanah air yang mendalam di hati para calon anggota Paskibraka.
Letkol Inf. Yudhi Hariyanto S.Hub. Int., menegaskan, bahwa cinta tanah air harus menjadi pondasi utama dalam setiap tindakan dan pemikiran, terutama bagi generasi muda yang akan menjadi ujung tombak masa depan bangsa.
Menurutnya, cinta tanah air bukan hanya slogan, tetapi harus diwujudkan dengan nyata dalam bentuk kesetiaan, kepedulian, serta penghargaan yang tinggi terhadap bahasa, budaya, lingkungan, ekonomi, dan politik bangsa Indonesia.