BERITAOKE.id – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sukabumi, dalam hal ini diwakili oleh Kasi PAIS Kementerian Agama Kabupaten Sukabumi, H. Oja Haerul Syam, M.Ag. melaksanakan monitoring dan evaluasi pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) MI Baitussalam Kecamatan Cisaat Tahun 2024, Kamis (31/10/2024).
“Dalam rangka memastikan pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) MI Baitussalam berjalan aman dan lancar,” tuturnya.
Madrasah Ibtidaiyah (MI) Baitussalam dipimpin oleh KH. Iim Abdul Karim, S.H., S.Pd.I., M.M.Pd., M.Si. yang selalu akrab disapa A Haji Iim
Sekolah ini berlokasi Cibolang Girang RT. 27 RW. 06 Desa Cibatu Kecamatan Cisaat Kabupaten Sukabumi Propinsi Jawa Barat yang dikenal dengan MI Yanba dengan predikat Terakreditasi A (Unggul) sebagaimana Keputusan BAN S/M Nomor : 1346/BAN-SM/SK/2021 Tanggal 08 Desember 2021.