BERITAOKE.id – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Fraksi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Heri Gunawan menyambangi Kantor PWI Kabupaten Sukabumi, di Jalan Wartawan Kompleks Gelanggang Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Kamis (24/02/2022).
Pada kunjungannya itu Anggota DPR RI besutan Partai berlambang Garuda datang ke kantor PWI Kabupaten Sukabumi didampingi Istri dan jajaran pengurus Rumah Aspirasi dan Inspirasi (RAI Hergun). Antaranya Ketua DPC Gerindra Kota Sukabumi dan Sekretaris DPC Gerindra Kabupaten Sukabumi.
“Hampir dua periode lebih saya masih mempunyai ganjalan karena yang turut membesarkan saya yakni, kawan-kawan media yang berada di Kota/Kabupaten Sukabumi. Dan baru kali ini saya dapat bersilaturahmi ke Kantor PWI Kabupaten Sukabumi, walaupun secara individu kawan-kawan media sudah sering berkomunikasi. Tapi secara resmi Keorganisasian baru kali ini,” kata Hergun, kepada awak media disela-sela kunjungan silaturahminya.