BERITAOKE.id – Keberkahan Ramadhan para polisi wanita (Polwa) Polres Sukabumi berbagi snack takjil kepada masyarakat.Kegiatan dipusatkan di depan Mapolres sukabumi, Selasa (19/04/22) sore.
Kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya meningkatkan ibadah puasa dan silaturahmi. Beberapa anggota polwan polres sukabumi lakukan kegiatan bagi-bagi snack takjil kepada masyarakat untuk berbuka puasa.
Melalui kordinator polwan polres sukabumi Iptu Bayu mengatakan, kegiatan ini serempak dilaksanakan diseluruh polres jajaran polda jabar.
“Kegiatan ini dalam rangka meningkatkan ibadah puasa serta silaturahmi, khususnya polwan polres sukabumi”, ujar Bayu, seperti disampaikan Kasi Humas polres sukabumi kepada wartawan.
Dalam kegiatan pembagian takjil ini, Polwan menyiapkan sedikitnya 300 snack takjil. Kemudian takjil dberikan kepada masyarakat yang kebetulan melintas di depan Mapolres Sukabumi.