BERITAOKE.id-Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Al-Qur’an/Taman Kanak-Kanak (TK) Al-Qur’an Baitussalam, Madrasah Ibtidaiyah (MI) Baitussalam, Madrasah Diniyah Takmiliyah (MDT) Baitussalam menyelenggarakan Creative and Market Day di halaman Gedung D Yayasan Baitussalam (Yanba) Kecamatan Cisaat Kabupaten Sukabumi. Rabu, 17 Mei 2023
Ustadz Iim Abdul Karim menerangkan, Kaulinan Baheula yang ditampilkan antara lain sondah, beklen, loncat tinggi, congklak, dan lain sebagainya.
“Semoga kegiatan Kaulinan Baheula ini tidak punah,” sedangkan untuk “Market Day nya mengajarkan siswa-siswi untuk berwirausaha dan berdagang”, jelasnya
Creative and Market Day tersebut dihadiri dan dibuka langsung Ketua Yanba, Dr. KH. Uwoh Abdullah, M.A., Kepala MI/MDT Baitussalam, Ustadz Iim Abdul Karim dan Kepala PaudQu/TKQ Baitussalam, ustadzah Eneng Hamilah Sopriatul Badriah, S.Pd.I., S.H.