BERITAOKE.id – Pemerintah Kabupaten Sukabumi melaksanakan upacara hari lahir Pancasila ke 78 tahun tingkat Kabupaten Sukabumi, digelar di Alun-alun Palabuhanratu, Kamis, (1/6/23).
Peringatan hari kebangkitan ini mengusung tema: “gotong royong membangun peradaban dan pertumbuhan global”.
Wakil Bupati Sukabumi H. Iyos Somantri selaku pemimpin upacara membacakan pidato presiden RI Ir. H. Joko Widodo yang menegaskan, pancasila digali dan lahir dari bumi indonesia menjadi konsensus nasional.
Untuk itu sudah selayaknya semua bangsa indonesia mengaktualisasikan pancasila dalam berbagai sendi kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
“Pancasila bukanlah wacana belaka, melainkan realitas obyektif dengan legitimasi kuat baik secara filsafat, politis, historis maupun kultural,”.
Dijelaskan Presiden, keberadaan pancasila merupakan anugerah dari tuhan yang maha esa untuk bangsa indonesia, pengamalan nilai-nilai pancasila merupakan perwujudan rasa cinta kepada tanah air sehingga dapat membangun bangsa dan negara yang lebih baik.