BERITAOKE.id – Perpustakaan Madrasah Ibtidaiyah (MI) Baitussalam Kecamatan Cisaat aktif dan terus diminati oleh siswa-siswi MI Baitussalam.
Senin tanggal 16 Oktober 2023 alhamdulillah perpustakaan selalu aktif dan hari ini alhamdulillah siswa siswi MI Baitussalam yang meminjam buku 135 orang tercatat dibuku administrasi, ujar ustadzah Hilmi selaku pustakawan MI Baitussalam kepada wartawan BERITAOKE.id
”Alhamdulillah anak-anak sekarang menjadi rajin untuk membaca buku di perpustakaan,” tambahnya
Salah satu siswi MI Baitussalam, Raisya (Kelas VI.A) menyampaikan “Aku sebagai siswi MI Baitussalam bangga sekali bisa membaca dan menuntut ilmu di MI Baitussalam,” ungkapnya
”Aku senang sekali bisa membaca buku di perpustakaan MI Baitussalam dengan baik, jadi tidak bosan, semua buku-bukunya bagus banget aku jadi semangat lagi buat membacanya, terimakasih buat perpustakaan MI Baitussalam semoga selalu berkah,” tandasnya (iak)