BERITAOKE.id – Muhammad Raafi Putra Pangestu, siswa Kelas IX SMP Negeri 5 Kota Sukabumi berhasil meraih juara 1 lomba Pupuh Putra di Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) Tingkat Jawa Barat, yang digelar pada 13-16 November 2023 kemarin di Soreang Kabupaten Bandung.
Diceritakan oleh Guru Bahasa Sunda SMP Negeri 5 Kota Sukabumi Dadan Mulyadansyah mengatakan, dengan prestasi yang diraih Raafi ini akan menjadi bagian dari wakil Jawa Barat untuk bertanding dalam FTBI di Tingkat Nasional.
Lanjut Dadan, menurut informasi yang diperolehnya pada FTBI Tingkat Nasional mekanisme lomba akan berbeda dengan tingkat provinsi.
“Jadi di FTBI tingkat nasional, setiap provinsi akan menyajikan sebuah pagelaran seni yang merangkum berbagai mata lomba,” jelas Dadan kepada wartawan, Senin (20/11/2023).
Kendati demikian ia mengharapkan Raafi bersama perwakilan Jawa Barat lainnya bisa mencapai peringkat tiga besar di tingkat nasional nanti.