BERITAOKE.id – Sekolah Dasar SD Negeri Ciloma merupakan salah satu sekolah yang lokasinya berada di daerah terpencil di Kabupaten Sukabumi.
Sekolah tersebut masuk dalam pemerintahan Desa-Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Pada hari Selasa, 4 Juni 2024 kemarin dikunjungi oleh Jajaran personel Koramil 0622- 14/ Surade Kodim 0622 Kabupaten Sukabumi pun turut didampingi ibu Persit.
Perjalanan menuju Kampung Ciloma hanya bisa ditempuh lewat Sungai Cikaso dengan menggunakan perahu dengan waktu tempuh 1 jam. Rombongan Danramil 0622-14/Surade Kapten ARM Witono dan jajaran tiba dilokasi disambut antusias pihak sekolah.
Kedatangan Kapten ARM Witono berserta jajaran anggota Koramil 0622-14 Surade ke SDN Ciloma untuk memberikan bantuan dan motivasi kepada siswa agar tetap semangat mengikuti kegiatan belajar.