BERITAOKE.id – Kapolsek Nagrak Polres Sukabumi AKP Deden Sulaeman bekerjasama dengan pemerintah Desa Nagrak Selatan, menggelar santunan anak yatim piatu diwilayah hukum Polsek Nagrak.
Kegiatan dipusatkan di lapang Gumbira Desa Nagrak Selatan, Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (23/04/22) sore.
Sejumlah anak yatim berkumpul dengan bantuan organisasi Karang Taruna setempat sehigga kegiatan berjalan meriah dan disambut gembira.
“Ada sekitar 50 anak yatim yang tadi hadir dalam kegiatan pemberian santunan tersebut,” jelas Deden Sulaeman kepada awak media.
Menurutnya, kegiatan santunan di bulan suci ramadhan ini dilakukan semata-mata hanya untuk mendapatkan Rhido dari Allah SWT dengan cara berbagi kebahagiaan bersama anak yatim piatu.
Dalam sambutannya Deden mengatakan, ada 4 golongan manusia yang dirindukan syurga yaitu; Pertama, orang yang senantiasa membaca Alquran. Kedu, orang yang senantiasa menjaga lisannya dari kejelekan. Ketiga, orang yang memberi makan kepada orang yang lapar. Dan yang keempat, orang yang berpuasa di bulan Ramadhan.