BERITAOKE.id -Balai Penyuluh Pertanian (BPP) pada Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan Kota Sukabumi menggelar kegiatan penyuluhan tentang penyusunan programa terhadap kelompok tani yang ada dibawah naungan BPP Kecamatan Lembursitu dan Baros.
Kegiatan dilaksanakan di Kantor BPP Jalan Kapitan, Kampung Joglo, Kelurahan Cikundul, Selasa (14/6/22).
Berkaitan dengan kegiatan yang diselenggarakan tentang penyusunan programa penyuluhan pertanian, programa itu sendiri adalah suatu pernyataan tertulis tentang rencana dan kegiatan pelaksanaan penyuluhan pertanian di lapangan.
Menurut senior penyuluh pertanian Madya pada Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan Kota Sukabumi Kuswaya mengatakan, penyusunan programa ini harus dikelola berisikan dengan petani. Mekanisme tersebut dengan cara disusun oleh Penyuluh Pertanian dan petani pertama.