BERITAOKE.id – Di Kabupaten Sukabumi terdapat salah satu pantai dengan nama dan bentuk yang unik, pantai itu merupakan Pulau Keris. Yang sudah tahu pasti bisa menebak-nebak, mengapa dinamakan demikian? Di mana lokasi persinya Pulau Keris? Yuk simak terus.
Panjangnya bentangan garis pantai di wilayah selatan Kabupaten Sukabumi menjadikan banyaknya objek wisata pantai tersembunyi yang dimiliki daerah ini. Salah satunya adalah Pantai Pulau Keris.
Keunikan yang membuat orang penasaran. Menurut Mualim Solehudin yang merupakan pimpinan Yayasan Sri Manggala Nusantara, Surade, yaitu Yayasan yang bergerak dibidang pendidikan sosial dan budaya adalah;
“Allah yang merupakan Sang Pencipta telah menciptakan karang pantai yang bentuknya menyerupai keris. Lebih tepatnya sebuah karang timbul menyerupai keris dengan luk sembilan, yang memanjang ke arah laut kurang lebih sekitar 2500 meter,’ terangnya Jumat (16/7/22).