BERITAOKE.id – Hujan deras yang terjadi pada Jumat 14 Oktober 2022 kemarin menyebebkan terjadinya bencana longsor di Kecamatan Caringin Kabupaten Sukabumi. Akibatnya jalan lingkungan tertimpa material longsoran.
Peristiwa longsor yang terjadi sekira pukul 16.00 wib sore juga mengancam satu rumah warga Bobojong RT 02/03 Desa Caringin Wetan tersebut. Sehungga rumah milik Nanang terancam longsor.
Berdasarkan laporan petugas penanggulangan bencana kecamatan (P2BK) Caringin, Ahmad dalam keterangan rilisnya yang disampaikan PB Pusdalops BPBD Kabupaten Sukabumi menjelaskan, longsor dengan ukuran panjang 5 meter dan lebar 2 meter dari ketinggian 5 meter menutup jalan lingkungan desa tersebut.
“Tebing itu longsor dan langsung menutup jalan lingkungan. Akses jalan lingkungan sempat tertutup material tanah. Kemudian dengan secara gotong-royong bersama warga membersihkan material tanah yang menutup jalan,” terang Ahmad.