BERITAOKE.id – Hujan deras nyaris mengguyur sepanjang malam pada Sabtu 26 Maret 2022 kemarin menyebabkan dinding rumah belakang warga Kecamatan Pabuaran mengalami ambruk.
Berdasarkan laporan sementara petugas penanggulangan bencana kecamatan P2BK Pabuaran, bencana terdapat di Kampung Talaga, Rt 21/04 Desa Ciwalat Kecamatan Pabuaran.
“Bencana terjadi sekitar pukul 03:00 WIB dini hari,” ujar P2BK Pabuaran, Rida Agung Yogasmara, seperti disampaikan pihak Pusdalops PB BPBD Kabupaten Sukabumi kepada wartawan.
Menurut Rida, pihaknya mendapat laporan awal adanya kejadian bencana tersebut Minggu pagi sekitar pukul 08:00 WIB. Petugas langsung melakukan koordinasi dengan Muspika Pabuaran atas insiden itu.
“Pak Kades lagi itu langsung berkabar terjadi bencana longsor yang menyebabkan dinding rumah warga ambruk,” terang Rida.