BERITAOKE.id – Pemerintah Kabupaten Sukabumi mendapatkan dua penghargaan dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI. Penghargaan yang diterima antara lain, terbaik pertama pemerintah daerah di Jawa Barat dalam kinerja pengelolaan DAK fisik tahun 2021 dan penyaluran dana desa tahun anggaran 2022 yang pertama dan tercepat kedua di Jawa Barat.
Kedua penghargaan tersebut, diterima langsung oleh Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami dari Kepala Kantor Pelayanan Pembendaharaan Negara (KPPN) Sukabumi Hasan Lutfi. Proses penyerahan penghargaan tersebut, dilakukan di Pendopo Sukabumi dengan menerapkan protokol kesehatan.
Kepala KPPN Sukabumi Hasan Lutfi mengapresiasi kinerja Pemerintah Kabupaten Sukabumi. Capaian tersebut, menggambarkan terciptanya koordinasi dan komunikasi yang sangat baik.
“Kami sangat mengapresiasi kerja keras bapak beserta jajarannya,” ujarnya.